Cari

Jumat, 29 November 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Tangkapan layar banjir di Antapani, Bandung, Rabu (27/11/2024)
Sumber :
  • Tangkapan layar - tvOne

Pertama Kalinya Antapani Banjir Akibat Luapan Sungai Cikiley, Warga Sebut Penyebabnya Bukan Cuma Hujan 

Banjir akibat luapan Sungai Cikiley di Kecamatan Antapani, Bandung pada Rabu (27/11/2024) lalu sempat membuat warga terkejut karena pertama kalinya terjadi.

Kamis, 28 November 2024 - 16:24 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Banjir yang melanda Kecamatan Antapani, Bandung pada Rabu (27/11/2024) lalu sempat membuat warga terkejut karena pertama kalinya terjadi.

Luapan banjir yang setinggi ban mobil itu sempat membuat beberapa kendaraan yang melintasi Jalan Terusan Jakarta, Antapani mogok.

Banjir itu terjadi akibat luapan Sungai Cikiley yang airnya meluap akibat hujan besar selama kurang lebih dua jam.

Seorang warga menyebutkan luapan banjir tersebut semakin bertambah lantaran ada tanggul yang jebol.

"Ini kalau tanggul enggak bocor, enggak bakal banjir," ujar salah satu warga yang melintasi banjir menggunakan sepeda motor, bernama Teddy.

Ia menyebutkan bahwa banjir tersebut terjadi untuk pertama kalinya di daerah Antapani.

Hal senada diungkapkan Nandang, salah satu warga di sekitar lokasi banjir.

"Baru kali ini Antapani seperti ini. Tadi hujan besar, dua jam lah. Katanya ada tanggul jebol, tapi kurang tahu deh," ujar Nandang.

Ia menyebutkan biasanya meskipun ada hujan besar sekali pun wilayah tersebut tidak pernah banjir.

Menurut pengamatannya, hujan terjadi sekitar pukul 15.00 WIB sore dan berlangsung deras selama dua jam. 

Beruntung banjir tersebut tak berlangsung lama. Beberapa jam kemudian air yang meluap di jalan itu sudah kembali surut. (iwh)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Perannya Digantikan Megawati Hangestri, Bagaimana Kabar Pevoli Putri Indonesia Aprilia Manganang? Sekarang Dia...

Jauh sebelum Megawati Hangestri diandalkan tim Indonesia, olahraga voli tanah air sempat mempunyai atlet terbaik yaitu Aprilia Manganang yang pensiun pada 2020.
img_title

Respons Bijak Ayah Azizah Salsha saat Tahu Kalau Pratama Arhan Diejek Miskin oleh Teman Mantan Kekasihnya: Kita Enggak...

Ayah mertua Pratama Arhan, Andre Rosiade berikan respons bijak setelah anak menantunya itu diejek miskin oleh teman dari mantan kekasihnya beberapa waktu lalu.
img_title

Belasan Makam Direlokasi Usai Terdampak Longsor di TPU Cikutra Bandung

Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyebut belasan makam direlokasi ke tempat aman usai terdampak longsor di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cikutra, Bandung.
img_title

Pj Gubernur Jabar Ingatkan Seluruh Kontestan Pilkada: Tunggu Real Count dari KPU, Jangan Saling Memanas-manasi

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin mengimbau kepada seluruh peserta Pilkada Jawa Barat besert relawan untuk tidak saling memanasi terkait hasil hitung cepat atau quick count.
img_title

Pelatih Red Sparks Ungkap Penyebab Kekalahan Memalukan Red Sparks dari AI Peppers, Ko Hee-jin Bilang Semua Gara-gara Megawati Hangestri Cs Itu...

Pelatih Red Sparks, Ko Hee-jin ungkap biang kerok kekalahan timnya dari Ai Peppers. Menurutnya, jadwal padat menjadi salah satu faktor utama yang memengaruhi 
img_title

Masih Punya Peluang, Pelatih Persib Bojan Hodak: Fokus Kalahkan Zhejiang FC di Bandung

Pelatih Persib Bojan Hodak minta anak asuhnya untuk fokus mengalahkan Zhejiang FC di Bandung.