Cari

Jumat, 15 November 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Petinju kelas berat Mike Tyson (kiri) dan Jake Paul (kanan) berhadapan dalam sesi faceoff menjelang pertarungan di Texas, Rabu (13/11/2024).
Sumber :
  • ANTARA/HO-Laman resmi MMA Fighting

Tebar Ancaman ke Jake Paul, Mike Tyson: Saya Tak akan Kalah!

Mike Tyson tak mau banyak bicara jelang melawan Jake Paul.

Kamis, 14 November 2024 - 17:37 WIB

tvOnenews.com - Mantan juara tinju kelas berat, Mike Tyson, menegaskan tidak akan kalah dari Jake Paul saat bersua di atas ring di AT&T Stadium di Arlington, Texas, Jumat (15/11/2024).

"Saya tidak akan kalah. Saya tidak akan kalah. Apakah kamu mendengar apa yang aku katakan?," kata Mike Tyson.

Tyson berhadapan langsung dengan Jake Paul pada sesi faceoff menjelang pertarungan. Namun, Tyson tidak banyak bicara selama sesi tanya jawab.

Petarung berusia 58 tahun itu tidak tertarik untuk terlibat perang kata-kata dengan Paul yang duduk hanya beberapa meter darinya di atas panggung.

"Saya siap bertarung. Saya sudah mengatakan semua yang ingin saya katakan. Tidak ada lagi yang perlu dikatakan," ujarnya.

Setelah lama absen, "Iron Mike" kembali dengan menggelar pertarungan ekshibisi melawan Roy Jones Jr dan pertarungan profesional menjelang akhir pekan ini menghadapi Jake Paul dalam pertarungan delapan ronde.

Dalam usianya yang ke-58, pertarungan Tyson melawan Paul menuai kritik dari penggemar yang mengkhawatirkan mantan juara dunia itu karena lawannya 30 tahun lebih muda darinya.

Namun, Tyson tidak mempersoalkan perbedaan usia tersebut karena ia merasa kondisinya saat ini jauh lebih baik daripada 20 tahun lalu.

"Saya tidak sabar untuk bertarung," ujarnya.

Sementara itu, Jake Paul tetap dengan keyakinannya bahwa ia akan menumbangkan Tyson sebelum pertarungan sampai ke bel terakhir.

"Seseorang sedang tertidur. Ini akan menjadi perang. Kami berdua adalah pemukul berat. Ini tidak akan berlangsung selama 16 menit penuh," ujarnya.

Paul dan Tyson akan berhadapan lagi pada Kamis setelah penimbangan sebelum pertarungan yang disiarkan langsung di Netflix. (ant/mir)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Hadapi Musim Hujan, 73 Titik Jalur KA di Jabar Dipantau Khusus

Pemantauan khusus pada 73 titik tersebut merupakanhasil dari pemetaan pada daerah yang berpotensi banjir, longsor, jembatan dan kontur tanah labil maupun ambles.
img_title

Doa Tidur yang Disukai oleh Almarhum Syekh Ali Jaber

Almarhum Syekh Ali Jaber pernah membagikan doa tidur yang ia sukai. Doa tidur ini berbeda dengan doa tidur yang biasanya dihafal oleh Muslim di Indonesia.
img_title

Kabar Baik! Ada Doa Malam yang Bisa Bebaskan dari Kefakiran, Ustaz Adi Hidayat: Baca Sebelum Tidur dan Hadap Kanan

Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan sebuah doa malam yang keutamaannya dapat menjauhkan diri dari kefakiran. Berikut bacaan serta arti dari doa malam tersebut.
img_title

Ustaz Khalid Basalamah Ingatkan Sunnah Baca Surah Al Kahfi Sejak Malam Jumat, Ini Dalilnya

Ustaz Khalid Basalamah dalam ceramahnya mengingatkan, salah satu amalan yang sebaiknya dilakukan sejak malam jumat adalah membaca Surah Al Kahfi. Ini dalilnya.
img_title

Kesal Kucing Terus Melahirkan, Apakah Boleh Sterilisasi? Buya Yahya Tegaskan Hukumnya dalam Islam

Tentu seiring juga beragam pendapat para ulama, tapi umumnya diperbolehkan. Salah satunya, disampaikan Ustaz Khalid Basalamah soal pelihara kucing yang ternyata
img_title

Galau Pekerjaan Tak Kunjung Dapat, Kata Ustaz Adi Hidayat Coba Lakukan Ini Segera Bisa Bantu Datangkan Rezeki

Situasinya umum terjadi, namun jangan putus asa untuk mencari pekerjaan. Berikut coba amalan rezeki ini untuk mendapatkan rezeki. Bisa diterapkan setiap hari..