Cari

Kamis, 24 April 2025

Tutup
Rachmat Irianto
Sumber :
  • Persib Bandung

Pelatih Persib Kabarkan Rachmat Irianto Alami Cedera ACL, Harus Absen Hingga Akhir Musim

Persib Bandung dipastikan kehilangan Rachmat Irianto dalam waktu yang lama. Pemain bertahan ini divonis menderita cedera ACL (anterior cruciate ligament).
Senin, 20 Januari 2025 - 18:43 WIB

Bandung tvOnenews.com - Persib Bandung dipastikan kehilangan Rachmat Irianto dalam waktu yang lama. Pemain bertahan ini divonis menderita cedera ACL (anterior cruciate ligament).

Rachmat Irianto mengalami cedera pada laga pekan ke-18 kontra PSBS Biak. Dia salah tumpuan saat mendarat usai melakukan lompatan dan langsung tumbang sambil memegangi lutut sebelah kanannya di menit 9.

Posisinya langsung digantikan Henhen Herdiana dan Irianto mendapat penangagan medis. Usai dilakukan observasi dan pemeriksaan MRI, akhirnya dia harus naik meja operasi untuk pemulihan.

Bojan Hodak selaku pelatih Persib mengabarkan sang pemain akan mendapat tindakan lusa. "Irianto akan operasi pada 22 Januari," tutur Bojan kepada awak media ketika diwawancara di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Senin (20/1/2025).

Bojan mengonfirmasi bahwa cedera yang dialami oleh Irianto adalah masalah di ACL. Karena itu, mantan pemain Persebaya tersebut dipastikan harus menepi selama sisa musim ini karena proses pemulihan lama.

"Ya, ACL. Itu tidak bagus. Jadi dia absen nantinya sepanjang musim ini dan mungkin juga beberapa bulan setelahnya," kata pelatih asal Kroasia tersebut.

Bojan juga mengabarkan perkembangan kondisi cedera David da Silva. Pemain asal Brasil tersebut harus ditarik keluar saat bertanding melawan Dewa United pada laga pekan ke-19 lalu pada menit 55.

Dia nampak merasakan ketidaknyamanan di area paha usai mencoba mengejar bola umpan terobosan. Muncul kekhawatiran bahwa sang bomber harus absen panjang karena sebelumnya pernah mengalami cedera paha.

Namun dari laporan tim medis, Bojan menerima kabar bahwa cedera David da Silva tidak serius. Estimasi masa pemulihannya berlangsung sekitar satu pekan.

"Kondisi David, tadi mereka (tim medis) berbicara hanya sedikit tarikan di otot. Grade satu, berarti sekitar tujuh hari," kata eks pelatih Kuala Lumpur City ini.

Pemain Persib lainnya yang menderita cedera adalah Dimas Drajad. Namanya tidak tercantum dalam daftar susunan pemain melawan Dewa United dan absen dalam sesi latihan terakhir jelang pertandingan.

Bojan mengungkapkan bahwa penyerang asal Gresik ini kambuh cedera engkelnya. Cedera engkel dialami Dimas di laga kontra PSS Sleman pada 9 Desember 2024 lalu. Setelah sempat pulih, Dimas harus kembali menepi akibat masalah di titik yang sama.

"Dimas mempunyai masalah di engkelnya, 50-50. Kita akan lihat seberapa cepat dia pulih. Dimas sedikit tidak beruntung tahun ini. Pertama dia cedera pada engkel, kemudian saat dia mulai bermain, dia cedera engkel lagi," tutup Bojan Hodak.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.