Cari

Kamis, 15 Januari 2026

Tutup
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti saat mengunjungi SMP Prima Cendekia Islami, Kabupaten Bandung, Rabu (20/11).
Sumber :
  • kemdikbud.go.id

Disdik Kabupaten Bandung: 35 SMP Negeri dan Swasta Sudah Laksanakan Mata Pelajaran Coding

Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung menginformasikan bahwa sudah ada 35 SMP yang telah melaksanakan mata pelajaran coding.
Kamis, 21 November 2024 - 17:01 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung menginformasikan bahwa sudah ada 35 SMP yang telah melaksanakan mata pelajaran coding.

Hal itu disampaikan Pengawas Pendidikan Dinas Pendidikan Kabupaten Bandung, Noer Sobariah di sela-sela kunjungan kerja Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti di SMP Prima Cendekia Islami, Kabupaten Bandung, Rabu (20/11).

"Dari total 388 satuan pendidikan di tingkat SMP di Kabupaten Bandung, 35 SMP negeri dan swasta telah melaksanakan mata pelajaran coding sebagai mata pelajaran pilihan," kata Sobariah dikutip dari laman resmi kemdikbud.go.id, Kamis (21/11).

Sementara itu, Abdul Mu'ti mengatakan, pihaknya berencana memulai memperkenalkan kelas coding sebagai mata pelajaran pilihan di tingkat SD dan SMP pada tahun ajaran yang akan datang.

"Tentu tidak mulai dari kelas 1 (SD), mungkin bisa dari kelas 4, kelas 5 atau kelas 6 tergantung dari kesiapan masing-masing sekolah dan juga kesiapan gurunya dan sarana-prasarananya. Ini sekali lagi masih bagian dari proses," ujar Mu'ti.

Menteri Mu’ti menambahkan bahwa coding bisa diintegrasikan ke dalam mata pelajaran prakarya atau keterampilan. 

Dengan demikian, lanjut Mu'ti, proyek-proyek prakarya siswa dapat berfokus pada pengembangan aplikasi atau program sederhana. 

"Guru keterampilan yang memiliki jam mengajar lebih sedikit dapat mengajar mata pelajaran ini. Saya berharap, agar jumlah jam mengajar untuk mata pelajaran coding ditingkatkan, atau bahkan menjadikan coding sebagai mata pelajaran tersendiri. Namun, hal ini masih perlu dikaji lebih lanjut," ujar Mu'ti. (dpi)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dear Juventus, Niat Bajak Federico Chiesa dari Liverpool Gak Bakal Mudah, Napoli juga Mau

Meski jarang menjadi starter di Liverpool, Chiesa sebenarnya tak buruk-buruk amat saat diturunkan sebagai pemain pengganti. Beberapa kali ia dianggap sebagai..
img_title

Dari Atletik hingga Angkat Besi, Indonesia Tunjukkan Kekuatan di SEA Games 2025

Prestasi yang diraih memicu gelombang antusiasme publik di media sosial.
img_title

Puluhan Anak Terima Bantuan dalam Kegiatan Natal di Lembang

Kegiatan berlangsung di Lembang, Bandung Barat.
img_title

Bojan Hodak Sadar Lion City Sailors Lawan Berat, tapi Tetap Yakin Persib Bandung Bisa Menang: Pemain Baru Kami..

Persib Bandung itu akan menjamu tim kuat asal Singapura, Lion City Sailors, di laga perdana Grup G yang akan berlangsung di Stadion GBLA pada Kamis (17/9/2025).
img_title

Uilliam Barros 'Selow' dan Ogah Terlena Walau jadi Penentu Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya: Kami kan..

Gelandang asal Brasil ini melejit menjadi pencetak gol terbanyak sementara bagi Persib Bandung di Super League 2025/26, dengan torehan tiga gol dari empat match
img_title

Mulai Sekarang Jangan Coba-coba Berani Buang Sampah Sembarangan di Kota Bandung, Bakal Kena Hukuman!

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin Affandi, melakukan inspeksi langsung ke lokasi pada Senin (15/9/2025) seusai menerima laporan penumpukan sampah. Temuan dia...