Cari

Jumat, 29 November 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Ilustrasi - Kuliner Rendang
Sumber :
  • ANTARA

Pemerintah Daftarkan Rendang ke Unesco, Fadli Zon: Untuk Pengakuan Global 

Tujuan pendaftaran rendang ke Unesco untuk mendapatkan pengakuan global sebagai warisan budaya dunia.

Selasa, 26 November 2024 - 08:15 WIB

Bandung, tvonenews.com - Pemerintah mendaftarkan masakan rendang khas Minangkabau Sumatera Barat ke ke Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO).

Tujuan pendaftaran rendang ke Unesco untuk mendapatkan pengakuan global sebagai warisan budaya dunia.

"Rendang kan termasuk salah satu kuliner kita yang sudah dikenal dunia, bahkan Gordon Ramsay pun datang ke Sumatera Barat untuk belajar rendang," kata Menteri Kebudayaan (Menbud) Fadli Zon, dikutip Selasa (26/11/2024).

Upaya untuk mendaftarkan rendang ke UNESCO ini, kata dia, memiliki urgensi yang besar untuk memberikan pengakuan global terhadap kekayaan kuliner Indonesia.

Rendang, kata Fadli Zon, bukan hanya sekadar hidangan lezat, tetapi juga memiliki nilai budaya yang tinggi dan menjadi simbol identitas kuliner Indonesia.

Ia berharap dengan pendaftaran rendang ke UNESCO, masakan ini dapat terlindungi dan dilestarikan, sekaligus memperkenalkan kekayaan kuliner Indonesia ke panggung internasional.

Lebih jauh, Fadli Zon melihat pendaftaran rendang sebagai warisan budaya dunia sebagai langkah strategis untuk mendorong sektor pariwisata dan ekonomi Indonesia.

Peningkatan minat terhadap budaya lokal, termasuk kuliner tradisional, diyakini dapat meningkatkan kunjungan wisatawan dan memperkenalkan produk-produk lokal yang mendukung perekonomian Indonesia.

"Pengakuan UNESCO terhadap rendang juga akan memperkuat posisi Indonesia di kancah internasional, sebagai negara dengan warisan budaya yang kaya dan beragam," ujarnya.

Diketahui, rendang sendiri telah dikenal luas di dunia, bahkan pernah terpilih sebagai salah satu masakan terenak di dunia.

Lebih lanjut, Fadli belum memastikan apakah rendang akan didaftarkan khusus kepada UNESCO, atau bersama-sama dengan pengajuan warisan budaya lainnya.

"Kita akan lihat ini apakah ini sebagai single proposal ataukah join (dengan yang lainnya), itu akan kita lihat," ujarnya. (ant/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Tidak Sah, Ternyata Gara-gara WO Lakukan Kesalahan Fatal Ini

Pernikahan antara dua penyanyi, Rizky Febian dan Mahalini ternyata dinyatakan tidak sah oleh Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan. Begini penjelasan lengkapnya
img_title

Jabar Rawan Bencana Banjir dan Tanah Longsor, BNPB Gelontorkan Anggaran Rp55 Miliar

BNPB bersama anggota Komisi VIII DPR RI serta seluruh Bupati dan Wali Kota se-Jawa Barat menggelar rapat koordinasi di Gedung Pakuan Kota Bandung, hari ini.
img_title

Angka Partisipasi Pilkada 2024 Menurun, KPU Cianjur Ungkap Alasannya

Angka partisipasi masyarakat di Pilkada Cianjur 2024 tercatat mengalami penurunan. KPU Kabupaten Cianjur, Jawa Barat beberkan alasan hal tersebut bisa terjadi.
img_title

KPU Kota Bandung Pastikan Petugas KPPS yang Meninggal Dunia dapat Santunan, Ini Besarannya

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung, memastikan petugas KPPS yang meninggal dunia akan mendapatkan santunan sesuai aturan yang berlaku. Ini besarannya.
img_title

Perannya Digantikan Megawati Hangestri, Bagaimana Kabar Pevoli Putri Indonesia Aprilia Manganang? Sekarang Dia...

Jauh sebelum Megawati Hangestri diandalkan tim Indonesia, olahraga voli tanah air sempat mempunyai atlet terbaik yaitu Aprilia Manganang yang pensiun pada 2020.
img_title

Respons Bijak Ayah Azizah Salsha saat Tahu Kalau Pratama Arhan Diejek Miskin oleh Teman Mantan Kekasihnya: Kita Enggak...

Ayah mertua Pratama Arhan, Andre Rosiade berikan respons bijak setelah anak menantunya itu diejek miskin oleh teman dari mantan kekasihnya beberapa waktu lalu.
Viral