Cari

Kamis, 19 Juni 2025

Tutup
Ilustrasi - Komoditas pangan di pasar
Sumber :
  • Pexels

Jelang Akhir Tahun 2024, Komoditas Pangan Strategis di Kota Bandung Surplus

Jelang akhir tahun 2024, Dinas Ketahanan pangan dan Peternakan (DKPP) Kota Bandung menegaskan bahwa stok 11 komoditas pangan strategis surplus. Ini rinciannya.
Senin, 30 Desember 2024 - 17:03 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Jelang akhir tahun 2024, Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Kota Bandung menegaskan bahwa stok 11 komoditas pangan strategis surplus.

"Untuk kondisi Natal dan tahun baru dari neraca pangan dari Sembilan pangan strategis, termasuk 11 itu minyak dan gula, itu relatif aman," kata Kepala DKPP Kota Bandung Gin Gin Ginanjar, Senin (30/12/2024).

Ia mengatakan, pihaknya telah bekerja sama dengan beberapa daerah untuk memasok bahan pangan.

Hal tersebut dilakukan sebagai Langkah antisiasi keterseiaan pangan di Kota Bandung. 

"Makanya, kita koordinasi dengan berbagai pihak dari mulai tempat asalnya pangan, produsen yang bisa mempertahankan atau menjaga pasokan ini lancar," katanya lagi.

Adapun 11 komoditas pangan yang aman tersedia di Kota Bandung antara lain beras, jagung, daging ayam, daging sapi, bawang merah, telur ayam, gula pasir, dan cabai.

Ketersediaan beras di Kota Bandung mencapai 62.433 ton, di satu sisi kebutuhan selama Desember adalah 24.298 ton.

Hal ini berarti beras bakal mengalami surplus di akhir tahun ini.

Sementara itu, komoditas minyak goreng juga mengalami surplus, yakni ketersediannya mencapai 8.697 ton dan kebutuhannya 4.446 ton.

Daging sapi juga mengalami surplus hingga 1.112 ton, dengan rincian yang tersedia 1.965 ton sementara kebutuhannya hanya 852 ton.

Gin Gin menambahkan, pihaknya juga telah melakukan antisipasi ngan memperkuat cadangan pangan.

"Yang ketiga, yaitu meningkatkan produksi lokal, salah satunya pertanian perkotaan atau urban farming," katanya.

Gin Gin memastikan pihaknya terus melakukan pemantauan harga maupun ketersediaan pangan menjelang libur akhir tahun ini ke berbagai pasar di Kota Bandung.

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Egy Maulana Vikri Ungkap Alasan Pilih Angka 7 di Laga Timnas Indonesia Vs China

Nama Egy Maulana Vikri menjadi perbincangan hangat di jagat media sosial berkat aksi berkelasnya dalam laga kontra China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
img_title

Rumah Proklamasi Disebut Penting Dibangun Kembali, Bukti Semangat Kerakyatan Indonesia Merdeka

Terlebih, Indonesia merdeka penuh kekhidmatan lantaran terjadi pada saat bulan puasa atau ramadhan.
img_title

'Punten' Bobotoh, Laga Persib Bandung Vs Malut United Digelar Tanpa Dukungan Fans Tim Tamu, tapi...

Aturan tersebut secara tegas melarang kehadiran suporter tim tamu di pertandingan tandang, termasuk untuk laga Persib Bandung melawan Malut United.
img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.