Cari

Minggu, 20 April 2025

Tutup
Ilustrasi pencabulan penyandang disabilitas
Sumber :
  • Istimewa

Wanita Disabilitas di Bandung Diduga Dirudapaksa 9 Orang Rentenir hingga Hamil, Polda Jabar Gerak Cepat

Kasus tindak asusila terhadap seorang perempuan berinsial N (23) penyandang disabilitas di Ciumbuleuit, Cidadap, Kota bandung terus didalami oleh Polda Jabar.
Senin, 6 Januari 2025 - 15:17 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Kasus tindak asusila terhadap seorang perempuan berinsial N (23) penyandang disabilitas di Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota bandung terus didalami oleh Diitreskrimum Polda Jabar.

Korban yang diduga dirudapaksa oleh 9 orang kini telah menjalani pemeriksaan di Unit UPTD  Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA), Kota Bandung.

Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Jabar AKBP Goncang Ajie Susatyo, menjelaskan pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi termasuk keluarga dan teman korban.

"Hari mulai dilakukan pemeriksaan untuk korban di UPTD PPA Provinsi, selain korban juga para saksi juga dilakukan pemeriksaan," kata AKBP Gocang Ajie Susatyo, Senin (6/1/2025).

Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Jabar AKBP Goncang Ajie Susatyo
Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Jabar AKBP Goncang Ajie Susatyo
Sumber :
  • Cepi Kurnia/tvOne

 

Gocang mengatakan, korban yang tidak bisa bicara dan mendengar itu saat komunikasi dengan terduga pelaku menggunakan pesan WhatsApp. Sehingga untuk komunikasi tersebut terus didalami.

"Kita pun mengumpulkan barang bukti termasuk chat-an korban, sejak tahun 2022," katanya.

Gocang saat ini belum bisa menyimpulkan apakah kejadian tersebut rudakpaksa atau bukan, karena ada unsur suka sama suka. Yang jelas kata Gocang penyidik masih terus melakukan lidik. 

"Termasuk meminta bantuan ahli dalam mengungkap kasus tersebut," katanya.

Gocang mengatakan korban diketahui bekerja di sebuah angkringan di Ciumbuleuit Bandung, dan kehamilannya terungkap ketika pemilik warung melihat perubahan fisik pada korban hasil tes menunjukkan korban telah hamil enam bulan.

AKBP Goncang Ajie menegaskan pihaknya masih fokus mendalami motif dan modus operandi dalam kasus ini dan membutuhkan waktu untuk menuntaskan penyelidikan. (cep/muu)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.