Cari

Rabu, 22 Januari 2025

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Sebanyak 8 rumah di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat ludes terbakar.
Sumber :
  • Cepi Kurnia/tvOne

Diduga Gegara Puntung Rokok, Delapan Rumah di Dago Kota Bandung Ludes Terbakar

Sebanyak delapan rumah di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat ludes terbakar. Peyebab kebakaran tersebut diduga karena puntung rokok.

Minggu, 19 Januari 2025 - 20:54 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Sebanyak delapan rumah di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat ludes terbakar. Peyebab kebakaran diduga karena puntung rokok.

Salah satu pemilik rumah yang terbakar, Teguh mengatakan saat itu api bersumber dari salah satu rumah di depan, api langsung membesar sehingga langsung merambat ke rumah lainya.

"Ada delapan rumah yang terbakar, peyebab kebakaran karena putung rokok yang dinyalakan odgj dikamar, api langsung membesar," kata Teguh, Minggu (19/01/2025).

Sebanyak 8 rumah di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat ludes terbakar.
Sebanyak 8 rumah di Jalan Dago Pojok, Kecamatan Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat ludes terbakar.
Sumber :
  • Cepi Kurnia/tvOne

 

Teguh nengatakan, warga awalnya berusaha memadamkan api dengan alat seadanya, namun ternyata bukan malam padam, akan tetapi malah merambat.

"Beruntung petugas damkar langsung datang sehingga tidak merambat lebih luas," katanya.

Kasi Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung, Jhon Erwin menyebutkan bahwa pihaknya langsung bergerak ke lokasi setelah mendapatkan laporan dari masyarakat adanya kebakaran.

"Tadi api berhasil dipadamkan 1 jam lebih dengan menggunakan 12 Unit armada damkar Kota Bandung," ungkapnya.

Dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, namun satu orang mengalami luka bakar sekitar 60 perseb dan saat ini sudah dilarikan ke rumah sakit.

"Tidak ada korban jiwa, hanya satu orang tadi luka bakar sudah dibawa ke rumah sakit Borromeus," ungkapnya. (cep/muu)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Tidak Terdampak Trump Effect, Rupiah Berhasil Perkasa Saat AS Pelantikan Presiden Baru

Rupiah menguat 25 poin atau 0,15 persen menjadi Rp16.343 per dolar AS
img_title

Pelatih Persib Kabarkan Rachmat Irianto Alami Cedera ACL, Harus Absen Hingga Akhir Musim

Persib Bandung dipastikan kehilangan Rachmat Irianto dalam waktu yang lama. Pemain bertahan ini divonis menderita cedera ACL (anterior cruciate ligament).
img_title

Polisi Bongkar Tambang Emas Ilegal di Kutawaringin Bandung Beromset Rp72 Miliar per tahun

Polresta Bandung bongkar praktik tambang emas ilegal yang telah beroperasi selama 14 tahun di wilayah Desa Cibodas, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung.
img_title

Kerap Tipu Sejumlah Orang Bermodus Arisan Ratusan Juta, 2 IRT Asal Kota Cimahi Diciduk Polisi

Dari kasus arisan bodong tersebut, Satreskrim Polres Cimahi menetapkan dua wanita asal Kota Cimahi, Jawa Barat berinisial NK (33) dan PSR (27) sebagai tersangka
img_title

Shin Tae-yong Akui Dapat Banyak Tawaran dari Negara Lain usai Dipecat PSSI sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan mendapat banyak tawaran dari negara lain usai resmi dipecat PSSI.
img_title

Momen Menegangkan Polisi Kejar-kejaran dengan Komplotan Pembobol Sembilan Toko Modern di Cianjur, Mereka Sembunyi di Rumah Kosong, Terjadilah...

Jajaran Satreskrim Polres Cianjur menangkap empat pelaku spesialis pembobol toko modern. Polisi sempat kejar-kejaran dengan para pelaku yang bersenjata api...