Cari

Minggu, 20 April 2025

Tutup
Ditekan Dolar AS, Rupiah Masih Malu-malu untuk Perkasa, Akhirnya Pilih Turun Tipis
Sumber :
  • antara

Rupiah Keok, Dolar AS Gagah di Level Nyaris Rp16 Ribu

Pada akhir perdagangan Rabu, rupiah melemah 48 poin atau 0,31 persen menjadi Rp15.919 per dolar AS.
Rabu, 11 Desember 2024 - 20:53 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Nilai tukar (kurs) rupiah terhadap dolar AS anjlok pada akhir perdagangan Rabu (11/12/2024).

Pada akhir perdagangan Rabu, rupiah melemah 48 poin atau 0,31 persen menjadi Rp15.919 per dolar AS. Sebelumnya rupiah ada di level Rp15.871 per dolar AS.

Analis menilai pelemahan rupiah hadir seiring pasar menantikan rilis data inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) atau Consumer Price Index (CPI) AS November 2024.

“Hal ini terutama disebabkan oleh antisipasi para investor akan sikap dovish dari beberapa bank sentral G-10 di luar AS menjelang rilis data Consumer Price Index (CPI) AS minggu ini,” kata analis mata uang Josua Pardede melansir antara.

Dia menuturkan dolar AS diperdagangkan menguat di tengah ekspektasi sikap yang lebih dovish dari bank-bank sentral global.

Bank Sentral Australia atau Reserve Bank of Australia (RBA) mempertahankan suku bunga acuannya pada level 4,35 persen.

Namun, pada kondisi yang sama mengisyaratkan kemungkinan penurunan suku bunga tahun depan karena inflasi Australia mulai melemah.

"Sinyal RBA ini mendorong dolar Australia melemah 0,98 persen ke 0,64, menjadi salah satu mata uang yang paling terdepresiasi kemarin," ujarnya. (vsf)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.