tvOnenews.com - Tim voli putra legendaris yakni Surabaya Samator mampu kangkangi tim jagoan seperti Jakarta LavAni dalam papan klasemen sementara turnamen bergengsi Proliga 2025.
Saat ini sejumlah tim masih menjalani pertandingan lanjutan pekan kedua Proliga 2025 yang digelar di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur.
Beberapa tim mampu meraih kemenangan gemilang, salah satunya adalah Surabaya Samator yang berhasil meraih kemenangan keduanya di turnamen akbar ini.
Samator menang lewat empat set dari Palembang Bank Sumsel Babel dengan skor 3-1 (25-23, 19-25, 25-15, dan 25-20) pada Jumat (10/1/2025).
Hasil ini membuat Surabaya Samator ada di peringkat pertama setelah gemilang meraih dua kemenangan dan kini mengemas 5 poin.
Mereka mampu kangkangi Jakarta LavAni menguntit di posisi kedua dengan Raihan 3 poin usai meraih kemenangan pada pekan pertama.
Di sisi lain beralih ke tim putri ada Jakarta Livin Mandiri yang mampu tampil gemilang dengan menyapu bersih tiga kemenangan beruntun.
Jakarta Livin Mandiri berhasil mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dengan skor 3-2 (18-25, 25-16, 25-17, 16-25, 15-8).
Kemudian Kembali menang dari JBandung bjb Tandamata lewat straight set langsung dengan skor 3-0 (26-24, 25-19 dan 28-26).
Kemenangan beruntun di pekan kedua membuat Livin Mandiri menguasai puncak klasemen dengan 7 poin, unggul satu angka dari Jakarta Popsivo yang ada di posisi kedua dengan 6 poin.
Putra:
Surabaya Samator (2 main, 2 menang, 0 kalah, set 6-3, 5 poin)
Jakarta LavAni (1 main, 1 menang, 0 kalah, set 3-1, 3 poin)
Palembang Bank Sumsel Babel (2 main, 1 menang, 1 kalah, set 4-2, 3 poin)
Jakarta Bhayangkara Presisi (2 main, 1 menang, 1 kalah, set 4-3, 3 poin)
Jakarta Garuda Jaya (3 main, 0 menang, 3 kalah, set 2-9, 1 poin)
Putri:
Jakarta Livin Mandiri (3 main, 3 menang, 0 kalah, set 9-4, 7 poin)
Jakarta Popsivo Polwan (2 main, 2 menang, 0 kalah, set 6-0, 6 poin)
Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia (2 main, 1 menang, 1 kalah, set 5-3, 4 poin)
Jakarta Pertamina Enduro (3 main, 1 menang, 2 kalah, set 5-6, 4 poin)
Jakarta Electric PLN (2 main, 1 menang, 1 kalah, set 3-3, 3 poin)
Bandung BJB Tandamata (3 main, 1 menang, 2 kalah, set 3-6, 3 poin)
Yogya Falcons (3 main, 0 menang, 3 kalah, set 0-9, 0 poin).
(nad)
Load more