Cari

Jumat, 27 Desember 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Warga menyaksikan lokasi tanah longsor di Jalan Rancahaur, Desa Karang Tengah, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (6/11/2024).
Sumber :
  • ANTARA

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Pimpinan DPR Minta Bentuk Tim Cepat Tanggap Darurat

"Pemerintah harus membentuk tim cepat tanggap darurat untuk memperkuat operasi penanganan bencana di tengah cuaca ekstrem," kata Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal

Selasa, 17 Desember 2024 - 14:43 WIB

Jakarta, tvonenews.com- Pemerintah diminta untuk membentuk tim cepat tanggap darurat untuk memperkuat operasi penanganan bencana di tengah cuaca ekstrem.

"Pemerintah harus membentuk tim cepat tanggap darurat untuk memperkuat operasi penanganan bencana di tengah cuaca ekstrem," kata Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal, di Jakarta, Selasa (17/12/2024).

Hal ini, kata dia, untuk memastikan keselamatan masyarakat dari risiko bencana.

Lebih lanjut, Cucun menekankan pentingnya pembentukan dan penguatan tim tanggap darurat yang terlatih secara profesional.

Tim itu, menurut dia, harus mampu memberikan pertolongan cepat dan tepat bagi korban bencana.

Selain itu, ia menegaskan perlunya koordinasi antar-instansi, termasuk pemerintah pusat, daerah, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah guna memastikan penanganan bencana berjalan efektif.

Ia mengatakan pula banjir dan longsor yang terjadi di sejumlah daerah beberapa waktu terakhir ini harus menjadi momentum bagi pemerintah untuk mempercepat perbaikan infrastruktur.

"Tragedi banjir dan longsor ini tidak boleh dibiarkan berlarut-larut. Langkah pemulihan harus dipercepat agar kenyamanan masyarakat tidak semakin terganggu," ucap dia.

Berikutnya, legislator dari Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat II itu juga menyampaikan keprihatinannya atas berbagai bencana yang menimpa sejumlah wilayah, termasuk longsor di Desa Karang Tengah, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, jalur Parung Panjang, Bogor, hingga Jalur Lintas Selatan (JLS) di Donomulyo, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Sebelumnya, BMKG menyatakan akan melakukan upaya modifikasi cuaca menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2025.

“BMKG dalam rangka untuk memitigasi kondisi cuaca, bersama dengan BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) dan TNI-Polri melakukan modifikasi cuaca terutama untuk titik-titik yang dikhawatirkan akan berdampak potensi bencana,” kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati.

Modifikasi cuaca itu dilakukan untuk mengantisipasi cuaca ekstrem berupa peningkatan curah hujan sebesar 20 persen yang diperkirakan melanda sejumlah daerah selama periode Natal dan Tahun Baru.(ant/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

3 Cara Melangsingkan Perut Bagi Perempuan yang "Mageran" atau Malas Olahraga

Inilah tiga cara melangsingkan perut bagi perempuan yang mager atau malas olahraga. 
img_title

Dibintangi Ardhito Pramono hingga Ariel Tatum, Film Adaptasi Business Proposal Tayang Februari 2025

Film Business Proposal yang diadaptasi dari Webtoon berjudul sama bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 6 Februari 2025.
img_title

Viral Pungli di Puncak Bogor dan Bandung, Pj Gubernur Jawa Barat Minta Maaf: Tidak Boleh Terulang

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin angkat bicara soal aksi pungutan liar (Pungli) yang viral di Bogor dan Kota Bandung pada momen libur Nataru.
img_title

Polisi Periksa Sopir Tangki Terkait Kebocoran Cairan Kimia Berbahaya di Padalarang Bandung Barat, Jadi Tersangka?

Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartono sebut sekitar 10 orang saksi telah diperiksa atas kejadian tumpahnya cairan kimia di Jalan Raya Purwakarta, Bandung Barat.
img_title

Tanah Longsor Timbun Jalan Nasional Bagbagan-Kiaradua Sukabumi, Lalu Lintas Kendaraan Dialihkan

Tanah longsor menimbun ruas jalan nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kampung Cimapag, Kabupaten Sukabumi, Rabu (25/12).
img_title

Buntut Cairan Kimia Berceceran di Padalarang Tim Gegana Polda Jabar Turun Tangan Lakukam Dekontaminasi

Pasca kejadian cairan kimia yang tececer hingga mengakibatkan adanya korban di Jalan Raya Padalarang-Cikalong Wetan, Bandung Barat, Polda Jabar turun tangan.
Viral