Cari

Minggu, 20 April 2025

Tutup
Polres Garut Ungkap 10 Kasus Besar 2024: Kejahatan Kekerasan Hingga Oknum Polisi Terlibat
Sumber :
  • istimewa

Polres Garut Ungkap 10 Kasus Besar 2024: Kejahatan Kekerasan Hingga Oknum Polisi Terlibat

Polres Garut Jawa Barat mencatat penurunan signifikan dalam angka kriminalitas pada tahun 2024, dengan total 937 kasus, jauh lebih rendah dibandingkan 1.847
Rabu, 25 Desember 2024 - 05:37 WIB

Garut, tvOnenews.com - Polres Garut Jawa Barat mencatat penurunan signifikan dalam angka kriminalitas pada tahun 2024, dengan total 937 kasus, jauh lebih rendah dibandingkan 1.847 kasus pada 2023. 

Meskipun demikian, beberapa kasus besar masih mencuat, termasuk pencurian, pembunuhan, serta kekerasan terhadap perempuan dan anak yang mencapai 90 kasus.

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Ari Rinaldo, mengungkapkan bahwa ada 10 kasus menonjol yang mendapat perhatian publik, termasuk kejahatan kekerasan dan perusakan yang telah ditangani dengan serius. 

"Alhamdulillah, meski jumlah kasus turun drastis, kami tetap fokus pada penyelesaian kasus-kasus besar," ujarnya, Selasa, 24 Desember 2024.

Berikut adalah 10 kasus paling mencuri perhatian publik pada tahun 2024:


1. Perampokan Minimarket – Januari 2024, dua pembobol minimarket yang meresahkan berhasil ditangkap di Tasikmalaya dan Bandung setelah mencuri di beberapa lokasi di Jawa Barat. Dua pelaku lainnya masih buron.

2. Pencurian Mesin PUPR – Januari 2024, tiga tersangka ditangkap setelah mencuri mesin Asphalt Mixing Plant milik Dinas PUPR Kabupaten Garut di Kampung Dangdeur, Kecamatan Bayongbong.

3. Perampokan oleh Oknum Polisi – Februari 2024, dua oknum polisi terlibat dalam perampokan dan penyekapan seorang pedagang obat keras ilegal yang kemudian dibuang di jalan sepi.

4. Perampokan Perusahaan PT. Andalan Prima Indonesia – Februari 2024, kawanan perampok berhasil mencuri brankas dan menyekap security. Enam tersangka berhasil ditangkap.

5. Pembunuhan Kakek Alek – Mei 2024, dua pelaku mengaku membunuh Alek, seorang kakek 73 tahun, hanya karena masalah parkir. Pembunuhan sadis ini terjadi pada 5 Mei 2024.

6. Pembunuhan Ibu dan Anak – Mei 2024, nenek Neneng Hatisah tewas mengenaskan akibat dibunuh keponakannya dengan cobek batu. Keponakan tersebut ditangkap pada 23 Mei 2024.

7. Penemuan Potongan Tubuh Manusia – Juni 2024, penemuan potongan tubuh manusia di Cibalong Garut menghebohkan warga, dengan dugaan pelaku dan korban keduanya merupakan orang dengan gangguan jiwa.

8. Guru Cabul – Juli 2024, seorang guru SD di Garut ditangkap karena mencabuli delapan siswanya. Tersangka berusia 36 tahun ini berstatus ASN PPPK.

9. Perampokan di SPBU – Oktober 2024, tiga pelaku perampokan SPBU Tarogong Kidul berhasil ditangkap setelah menyekap petugas keamanan dan membawa kabur uang Rp200 juta.

10. Begal Sadis – Kasus begal yang melibatkan dua tersangka yang menggunakan senjata api rakitan dan senjata tajam. Satu pelaku tewas dalam kontak senjata dengan polisi saat penangkapan.

Selain itu, beberapa kasus lainnya juga sempat viral, seperti preman kampung yang merusak rumah korban dengan senjata tajam, serta penganiayaan pada saat pernikahan. Semua kasus tersebut kini ditangani oleh Polres Garut. 

"Kami akan terus berupaya menuntaskan setiap kasus demi keamanan masyarakat," pungkas AKP Ari Rinaldo. (aag)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.