tvOnenews.com - Almarhum Syekh Ali Jaber pernah memberikan solusi bagi yang tidak kuat mengerjakan shalat Tahajud. Ibadah sunnah yang memiliki waktu pelaksanaan pada sepertiga malam.
Syekh Ali Jaber akhirnya menyarankan agar bacaan doa pengganti shalat Tahajud dapat diamalkan setiap pertengahan malam.
"Ini ada satu amalan sebelum lanjut tidur lagi," ujar Syekh Ali Jaber disadur melalui tayangan channel YouTube Syekh Ali Jaber, Rabu (13/11/2024).
Syekh Ali Jaber menjelaskan shalat Tahajud telah menggetarkan di sepertiga malam. Amalan sunnah yang dapat melangitkan doa agar segala hajat diterima oleh Allah SWT.
Bagi orang mukmin yang memiliki hajat kerap kali bangun tidur pada pertengahan malam melalui pelaksanaan shalat Tahajud.
Dalil Al Quran dari Surat Al Isra Ayat 79 menerangkan shalat Tahajud memberikan keutamaan besar, Allah SWT berfirman:
وَمِنَ الَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهٖ نَافِلَةً لَّكَۖ عَسٰٓى اَنْ يَّبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُوْدًا
Artinya: "Pada sebagian malam lakukanlah shalat Tahajud sebagai (suatu ibadah) tambahan bagimu, mudah-mudahan Tuhanmu mengangkatmu ke tempat yang terpuji." (QS. Al Isra, 17:79)
Keutamaan dari shalat Tahajud memberikan dampak dahsyat bagi orang mukmin yang sedang diuji meningkatkan ketakwaan kepada-Nya.
Syekh Ali pun mencarikan solusinya agar waktu tengah malamnya tetap bermanfaat. Apalagi, jika ada yang tidak sengaja bangun tidur di malam hari.
"Amalan yang begitu luar biasa," katanya.
Pendakwah kelahiran dari Madinah itu menuturkan bahwa bacaan doa ini dari anjuran Rasulullah SAW. Beliau sering mengamalkannya ketika bangun tidur di malam hari.
Syekh Ali Jaber menyatakan bacaan doa ajaran Rasulullah SAW memiliki kalimat, yakni "Laa ilaaha illallah wahdahu la syarikalah".
Berikut bacaan doa pengganti shalat Tahajud agar hajat didengar oleh Allah SWT:
Laa ilaaha illallah wahdahu la syarikalah lahul mulku walahul hamdu wa huwa alaa kulli syaiin qadir. Subhanallah walhamdulillah wala ilaha illallah wallahu akbar. Wa laa haula wa laa quwwata illa billah Allahumaghfirli.
(far/hap)
Load more