Cari

Senin, 12 Januari 2026

Tutup
Punya Hobi Nyapu di Malam Hari, Katanya Bakal Seret Rezekinya, Buya Yahya Tegaskan kalau Hukumnya dalam Islam ....
Sumber :
  • dok.kolase tvonenews.com

Punya Hobi Nyapu di Malam Hari, Katanya Bakal Seret Rezekinya, Buya Yahya Tegaskan kalau Hukumnya dalam Islam ....

Namun, adanya cerita berkembang kalau tidak baik dilakukan saat malam hari. Apakah benar? simak penjelasan Buya Yahya. Lalu mitos atau fakta? berikut penjelasan
Minggu, 29 Desember 2024 - 18:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com--Pendakwah Indonesia, Buya Yahya menyoroti adanya pernyataan soal kebiasaan menyapu di malam hari di tengah masyarakat. Hal ini mungkin ada cerita di daerah masing-masing. 

Padahal menyapu itu salah satu aktivitas fisik yang umum dilakukan di Rumah. Tujuannya membersihkan kotoran di lantai.

Namun, adanya cerita berkembang kalau tidak baik dilakukan saat malam hari. Apakah benar? simak penjelasan Buya Yahya.

Hal inilah yang akan diluruskan Buya Yahya. Kalau sebenarnya dalam agama Islam tidak ada kaitannya, sehingga menyapu bisa kapanpun.

Sebagaimana dikutip, dalam kajiannya, ada salah satu orang jamaah yang bertanya pada Buya Yahya terkait apa boleh menyapu di malam hari?.

"Jawabannya adalah Anda mau nyangkul malam hari juga boleh," jelas Buya Yahya dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Al Bahjah TV, Minggu (29/12).

"Cari kayu malam hari juga boleh," lanjutnya.

Sehubungan dengan ini, Buya Yahya dengan tegas mengatakan bahwa tak ada larangan menyapu malam hari dalam Islam.  

"Tidak ada larangan. Anda boleh menjahit, menyapu, dan gunting kuku malam hari,” jelas Buya Yahya.

Menurut Buya cerita menyapu di malam hari buat rezeki seret itu mitos. Namu,n logisnya kegiatan menyapu dianggap bisa mengusik ketenangan. 

Apalagi dapat membawa nasib buruk atau bahkan mendatangkan roh halus ke dalam rumah. Hal ini juga dianggap tidak benar. 

Kendatinya, menurut Buya adapun larangan menyapu di malam hari lantaran dianggap tidak efektif karena kurangnya penerangan.    

"Kalaupun ada ketidakbolehan bukan karena hukum Syara' dzatnya. Akan tetapi karena bahaya," jelasnya. (hnf/klw)

Semoga dengan penjelasan di atas, mampu meluruskan yang kurang tepat. Simak informasi lainnya di tvOnenews.com.

waallahualam 

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dear Juventus, Niat Bajak Federico Chiesa dari Liverpool Gak Bakal Mudah, Napoli juga Mau

Meski jarang menjadi starter di Liverpool, Chiesa sebenarnya tak buruk-buruk amat saat diturunkan sebagai pemain pengganti. Beberapa kali ia dianggap sebagai..
img_title

Dari Atletik hingga Angkat Besi, Indonesia Tunjukkan Kekuatan di SEA Games 2025

Prestasi yang diraih memicu gelombang antusiasme publik di media sosial.
img_title

Puluhan Anak Terima Bantuan dalam Kegiatan Natal di Lembang

Kegiatan berlangsung di Lembang, Bandung Barat.
img_title

Bojan Hodak Sadar Lion City Sailors Lawan Berat, tapi Tetap Yakin Persib Bandung Bisa Menang: Pemain Baru Kami..

Persib Bandung itu akan menjamu tim kuat asal Singapura, Lion City Sailors, di laga perdana Grup G yang akan berlangsung di Stadion GBLA pada Kamis (17/9/2025).
img_title

Uilliam Barros 'Selow' dan Ogah Terlena Walau jadi Penentu Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya: Kami kan..

Gelandang asal Brasil ini melejit menjadi pencetak gol terbanyak sementara bagi Persib Bandung di Super League 2025/26, dengan torehan tiga gol dari empat match
img_title

Mulai Sekarang Jangan Coba-coba Berani Buang Sampah Sembarangan di Kota Bandung, Bakal Kena Hukuman!

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin Affandi, melakukan inspeksi langsung ke lokasi pada Senin (15/9/2025) seusai menerima laporan penumpukan sampah. Temuan dia...