Cari

Sabtu, 19 April 2025

Tutup
Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat Zacky Muhammad Zam Zam.
Sumber :
  • Antara

Bawaslu Jabar Ungkap Ada 192 Temuan Ujaran Kebencian dan Hoaks Terkait Pilkada 2024, Paling Banyak di TikTok

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat (Jabar) mengungkap temuan hoaks dan ujaran kebencian terkait Pilkada 2024 paling banyak terjadi di media sosial, TikTok.
Jumat, 13 Desember 2024 - 22:03 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Barat (Jabar) mengungkap temuan hoaks dan ujaran kebencian terkait Pilkada 2024 paling banyak terjadi di media sosial, TikTok.

Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat Zacky Muhammad Zam Zam mengatakan, dari 192 temuan hasil pengawasan siber, di antaranya ada 142 kasus ujaran kebencian dan 36 temuan hoaks di TikTok.

Sisanya, terdapat di platform Instagram, yakni 12 kasus dan satu kasus di X untuk ujaran kebencian. Sementara, hoaks ditemukan di satu portal berita.

"Semua temuan itu sudah direkomendasikan ke Komdigi," kata Zacky dalam keterangannya, Jumat (13/12).

Selain itu, Bawaslu Jabar juga melaporkan bahwa ada 270 pelanggaran dalam tahapan Pilkada 2024 di Jabar, di antaranya 215 temuan merupakan laporan yang masuk dari masyarakat, pasangan calon, tim kampanye, serta dari pemantau.

"Tren jenis dugaan pelanggarannya 182 adalah tindak pidana pemilihan," ujar Zacky.

Dia menyebutkan sebanyak 182 jenis pelanggaran tersebut terdiri dari 26 soal dugaan pelanggaran administrasi, enam kode etik penyelenggara, dan 37 pelanggaran lainnya.

Dia juga mengatakan terkait pelanggaran netralitas ASN terdapat 43 kasus, di antaranya sembilan pelanggaran netralitas yang dilakukan di kepala desa.

"Kemudian 76 dugaan pelanggaran kampanye, termasuk tiga kampanye di tempat ibadah atau tempat yang dilarang," ujarnya. (ant/dpi)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.