Cari

Jumat, 14 Maret 2025

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Shin Tae-yong
Sumber :
  • tvOneNews

Ditanya Soal Oleh-oleh dari PSSI, Begini Jawaban Shin Tae-yong

Kepulangan Shin Tae-yong menjadi momen yang menguras emosi para suporter Timnas Indonesia.

Senin, 27 Januari 2025 - 19:40 WIB

Jakarta, tvOneNews.com - Shin Tae-yong, pelatih yang telah membawa Timnas Indonesia ke berbagai pencapaian luar biasa, kembali ke Korea Selatan setelah mengakhiri masa baktinya pada Minggu, 26 Januari 2025. Di Bandara Soekarno-Hatta, kepergiannya diiringi suasana haru, baik dari para suporter Garuda maupun jajaran yang turut mengantarnya, termasuk mantan pelatih kiper Timnas Indonesia, Yoo Jae-hoon.

Yoo Jae-hoon yang ikut mengantar Shin Tae-yong ke bandara menyempatkan diri berbicara dengan awak media. Salah satu momen menarik yang diungkapkan adalah oleh-oleh dari Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

"Tadi terakhir kita ketemu dengan Pak Menpora (sebelum) kita berangkat ke Bandara. Terus kita dapat oleh-oleh dari pak menpora kaya batik Indonesia," ungkap Yoo Jae-hoon.

Namun, ketika ditanya apakah PSSI juga memberikan oleh-oleh khusus pada momen perpisahan ini, jawaban Yoo cukup mengejutkan. "Enggak ada (senyum)," jawabnya singkat.

Kepulangan Shin Tae-yong menjadi momen yang menguras emosi para suporter Timnas Indonesia. Mereka berbondong-bondong datang ke Bandara Soekarno-Hatta untuk memberikan penghormatan terakhir kepada pelatih yang telah membawa perubahan besar dalam sepak bola nasional.

Banyak di antara suporter yang terlihat tak kuasa menahan air mata. Wajah sedih dan rasa kehilangan terpancar jelas, mengingat peran besar Shin Tae-yong dalam perkembangan Timnas Indonesia selama lima tahun terakhir.

Tidak dapat disangkal, Shin Tae-yong telah mencatatkan namanya dalam sejarah sepak bola Indonesia. Berbagai prestasi berhasil diraih Timnas Indonesia di bawah kepemimpinannya di antaranya membawa Indonesia ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Mengantarkan Timnas Indonesia lolos hingga babak 16 besar Piala Asia 2023. Dan berhasil membawa Timnas Indonesia masuk semifinal Piala Asia U-23 2024. (aes)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.
Viral