Cari

Rabu, 04 Desember 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Ketua KPU Kota Bandung Khoirul Anam Gumilar (kanan)
Sumber :
  • ANTARA

Rapat Pleno Hasil Pilkada Kota Bandung Digelar Besok, Libatkan Banyak Pihak

Rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pilkada 2024 Kota Bandung ini merupakan kelanjutan dari proses rekapitulasi di tingkat kecamatan yang telah selesai dilakukan.

Selasa, 3 Desember 2024 - 11:53 WIB

Bandung, tvonenews.com - Rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pilkada 2024 Kota Bandung bakal mulai digelar tanggal 4 hingga 6 Desember 2024.

Rapat pleno ini merupakan kelanjutan dari proses rekapitulasi penghitungan suara di tingkat kecamatan yang telah selesai dilakukan.

“Rekapitulasi tingkat kota dimulai besok, dari selama tiga hari. Proses ini dilakukan sebagai tahap akhir dari penghitungan suara secara berjenjang,” kata Ketua KPU Kota Bandung Khoirul Anam Gumilar, Selasa (3/12/2024).

Anam mengungkapkan dalam rapat pleno ini akan dihadiri para saksi dari masing-masing pasangan calon gubernur dan wakil gubernur serta saksi dari pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bandung.

Peserta lain yang hadir ialah dari Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Panitia Pengawas Kecamatan (panwascam).

“Nantinya PPK akan membacakan hasil rekapitulasi tingkat kecamatan untuk disampaikan kepada KPU Kota Bandung,” kata dia.

Dia memastikan seluruh proses rekapitulasi dilakukan secara transparan dan melibatkan berbagai pihak, termasuk saksi dari pasangan calon serta panwascam.

“Jika berlangsung sesuai jadwal, penetapan hasil Pilkada Kota Bandung diumumkan pada 6 Januari 2025,” kata dia. (ant/ito)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Rupiah menguat Tipis dari Dolar AS, Ada Pengaruh dari Korea Selatan

Pada akhir perdagangan, rupiah menguat tipis sebanyak 9 poin atau 0,05 persen menjadi Rp15.937 per dolar AS.
img_title

Spotify Wrapped Ada Lagi Tahun Ini, Begini Cara Cek Top Song Versi Playlist Kamu

Simak cara ini agar kamu bisa mengecek Spotify Wrapped versimu.
img_title

Pemkot Bandung Gelar Pasar Murah di 6 Kecamatan Selama Tiga Hari, Ini Lokasinya

Pemerintah Kota Bandung menggelar operasi pasar murah di enam kecamatan selama tiga hari berturut-turut. 
img_title

Banjir Besar Melanda Sukabumi, Enam Mobil Hanyut

Banjir besar melanda wilayah Sukabumi, Jawa Barat akibat hujan deras sejak Selasa (3/12) siang. Enam mobil warga hanyut.
img_title

Psikolog Klinis Sebut Faktor Ini Bisa Jadi Pemicu Remaja Lakukan Tindakan Ekstrem, Salah Satunya Gangguan Kesehatan Mental

Psikolog klinis menyebut faktor ini bisa menjadi pemicu remaja melakukan tindakan ekstrem. Salah satunya adalah gangguan kesehatan mental.
img_title

Kiper Persib Kevin Ray Mendoza Optimis Menang Lawan Zhejiang FC, Sebut Kondisi Tim Bagus

Kiper Persib Kevin Ray Mendoza optimis timnya bisa menang saat melawan Zhejiang FC.