Cari

Kamis, 26 Desember 2024

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Ustaz Adi Hidayat (UAH) bagikan hukum shalat hanya pakai Surat Al Ikhlas
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube Adi Hidayat Official

Cuma Hafal Surat Al Ikhlas sampai Jadi Bacaan Shalat Terus, Bolehkah? Justru Ustaz Adi Hidayat Bilang...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengupas tuntas hukum pengamalan Surat Al Ikhlas secara terus-menerus diamalkan sebagai surat pendek di setiap rakaat dalam shalat.

Minggu, 17 November 2024 - 23:58 WIB

tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat menerangkan bacaan surat pendek dalam shalat hanya menggunakan Surat Al Ikhlas.

Ustaz Adi Hidayat tidak merasa heran sering ditemukan orang mukmin hanya membaca Surat Al Ikhlas dalam setiap rakaat shalat.

Namun begitu, Ustaz Adi Hidayat (UAH) menjawab hukum pengamalan Surat Al Ikhlas secara terus-menerus diamalkan sebagai surat pendek shalat.

"Bolehkah shalat, terus membaca Surat Al Ikhlas?," tanya UAH kepada jemaahnya disadur melalui tayangan channel YouTube Adi Hidayat Official, Minggu (17/11/2024).

UAH memahami Surat Al Ikhlas memiliki bacaan yang sangat pendek. Ini membuat orang mukmin selalu menggunakannya karena dianggap mudah saat shalat.

Ilustrasi mengamalkan Surat Al Ikhlas saat shalat berjamaah
Ilustrasi mengamalkan Surat Al Ikhlas saat shalat berjamaah
Sumber :
  • Freepik

 

Meski demikian, sebagian orang mukmin hanya memakai Surat Al Ikhlas di setiap rakaat. Padahal banyak asumsi menganggap bacaan surat pendek harus berbeda-beda.

Ada beberapa alasan menjadikan Al Ikhlas sebagai surat terpopuler dan langganan dalam setiap rakaat pertama dan kedua shalat.

Sejumlah orang mukmin memiliki daya pikir yang berbeda. Mereka tidak mampu menghafali beberapa surat lainnya.

Surat Al Ikhlas menjadi solusinya karena sulit hafal surat pendek selain bacaan ini untuk shalat.

Selain itu, ada juga yang memiliki urusan. Mereka tidak menginginkan ibadah shalatnya berlarut-larut.

Jika mengenakan surat yang panjang dipastikan membutuhkan waktu lama dan bisa meninggalkan urusan lainnya.

UAH akhirnya berbagi kisah sahabat Nabi kerap kali dipilih sebagai imam shalat berjamaah. Namun bacaan surat pendeknya hanya berupa Al Ikhlas.

"Ada seorang sahabat ngimamin, sahabat lain jadi makmum, bacanya Al Ikhlas terus, maka diadukan oleh makmum-makmum tadi kepada Nabi," jelas UAH.

"Ya Rasulullah si fulan kalau ngimamin Al Ikhlas terus, Al Ikhlas terus, saya bosan dengarnya," sambung dia.

Nabi Muhammad SAW langsung mendalami kasus seorang sahabatnya yang menjadi langganan imam itu.

"Maka dipanggil orang itu, diklarifikasi oleh Nabi, kenapa kamu baca Al Ikhlas terus," kata UAH.

"Kata orang tadi, Ya Rasulullah, di Al Ikhlas itu ada sifat-sifat Allah, sedangkan saya mencintai Allah, karena itulah saya senang surat Al Ikhlas," lanjut dia menambahkan.

Ternyata ada alasan yang begitu dalam di balik kebiasaannya selalu memilih surat Al Ikhlas ketika shalat.

"Maka turunlah jawaban dari Allah, disampaikan lewat Nabi, karena dia mencintai-Ku lewat sifat-Ku maka sampaikan kepadanya Aku pun mencintainya," paparnya.

"Maka sejak saat itu dia konsisten dengan bacaan surat Al Ikhlas," tambahnya.

Tentunya sahabat tersebut hafal surat panjang lainnya, bukan karena hanya hafal Al Ikhlas.

"Tapi info, dia pun hafal Al Baqarah, hafal Ali Imron, bukan berarti yang hafal cuma Al Ikhlas saja," sebutnya.

Berdasarkan kisah tersebut, Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bahwa boleh hukumnya jika ada orang yang selalu baca Al Ikhlas dalam setiap rakaat dan shalat.

"Rakaat pertama Al Ikhlas, rakaat kedua Al Ikhlas, boleh," tandasnya.

(far/hap)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Viral Pungli di Puncak Bogor dan Bandung, Pj Gubernur Jawa Barat Minta Maaf: Tidak Boleh Terulang

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Triadi Machmudin angkat bicara soal aksi pungutan liar (Pungli) yang viral di Bogor dan Kota Bandung pada momen libur Nataru.
img_title

Polisi Periksa Sopir Tangki Terkait Kebocoran Cairan Kimia Berbahaya di Padalarang Bandung Barat, Jadi Tersangka?

Kapolres Cimahi AKBP Tri Suhartono sebut sekitar 10 orang saksi telah diperiksa atas kejadian tumpahnya cairan kimia di Jalan Raya Purwakarta, Bandung Barat.
img_title

Tanah Longsor Timbun Jalan Nasional Bagbagan-Kiaradua Sukabumi, Lalu Lintas Kendaraan Dialihkan

Tanah longsor menimbun ruas jalan nasional Bagbagan-Kiara Dua, Kampung Cimapag, Kabupaten Sukabumi, Rabu (25/12).
img_title

Buntut Cairan Kimia Berceceran di Padalarang Tim Gegana Polda Jabar Turun Tangan Lakukam Dekontaminasi

Pasca kejadian cairan kimia yang tececer hingga mengakibatkan adanya korban di Jalan Raya Padalarang-Cikalong Wetan, Bandung Barat, Polda Jabar turun tangan.
img_title

Buntut Cairan Kimia Tumpah di Bandung Barat, 1.200 Kendaraan Terdampak dan Ratusan Orang Terluka

Sebuah tangki truk berisi cairan kimia bocor sehingga tumpah ke jalan raya di daerah Cikalongwetan, Bandung Barat. Hal ini menyebabkan ribuan kendaraan rusak.
img_title

Kabar Gembira, Kemenaker Buka Servis Kendaraan Gratis di Bandung Selama Libur Natal dan Tahun Baru

Kementerian Ketenagakerjaan bersama dengan BBVP Bandung mengadakan program servis kendaraan gratis, dibuka selama momen libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025.