Cari

Minggu, 18 Januari 2026

Tutup
Polres Indramayu saat menggelar konferensi pers terkait kasus narkoba di Indramayu, Jawa Barat, Senin (25/11/2024)
Sumber :
  • ANTARA

Parah, Oknum Pegawai Lapas di Indramayu Terlibat Peredaran Sabu

Polres Indramayu, Jawa Barat mengungkap adanya peredaran narkotika jenis sabu-sabu yang melibatkan oknum pegawai lembaga pemasyarakatan (lapas).
Senin, 25 November 2024 - 21:30 WIB

Indramayu, tvOnenews.com - Polres Indramayu, Jawa Barat mengungkap adanya peredaran narkotika jenis sabu-sabu yang melibatkan oknum pegawai lembaga pemasyarakatan (lapas).

Sosok pegawai lapas yang terlibat dalam peredaran sabu-sabu tersebut berinisial T.

Adapun kasus peredaran sabu di lapas ini terungkap setelah adanya razia internal.

"Lapas melaksanakan razia dan menemukan bungkusan di dalam rokok yang berisi narkoba jenis sabu-sabu," kata Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo, Senin (25/11/2024).

Ia menjelaskan bahwa barang itu sebelumnya disembunyikan di dalam gorong-gorong air.

Setelah dikembangkan, petugas lapas kemudian juga menemukan 15,15 gram sabu-sabu lain. Kali ini disembunyikan di balik kipas angin dekat sel.

Ari mengatakan, barang haram itu diselundupkan melalui bohlam lampu, kemudian dititpkan kepada pegawai lapas berinsial T tersebut.

“Dari hasil penyelidikan, sabu itu dibawa dari luar dan dititipkan ke oknum T melalui bohlam lampu,” tambah Ari.

Lebih lanjut, pada November 2024 Polres Indramayu telah meringkus 23 orang terkait kasus narkoba, dengan rincian 15 pengedar dan 8 pengguna.

Kapolres Indramayu menegaskan pihaknya akan terus berupaya memberantas peredaran narkoba, termasuk jaringan yang berada di dalam lapas. (ant/iwh)

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

img_title

Dear Juventus, Niat Bajak Federico Chiesa dari Liverpool Gak Bakal Mudah, Napoli juga Mau

Meski jarang menjadi starter di Liverpool, Chiesa sebenarnya tak buruk-buruk amat saat diturunkan sebagai pemain pengganti. Beberapa kali ia dianggap sebagai..
img_title

Dari Atletik hingga Angkat Besi, Indonesia Tunjukkan Kekuatan di SEA Games 2025

Prestasi yang diraih memicu gelombang antusiasme publik di media sosial.
img_title

Puluhan Anak Terima Bantuan dalam Kegiatan Natal di Lembang

Kegiatan berlangsung di Lembang, Bandung Barat.
img_title

Bojan Hodak Sadar Lion City Sailors Lawan Berat, tapi Tetap Yakin Persib Bandung Bisa Menang: Pemain Baru Kami..

Persib Bandung itu akan menjamu tim kuat asal Singapura, Lion City Sailors, di laga perdana Grup G yang akan berlangsung di Stadion GBLA pada Kamis (17/9/2025).
img_title

Uilliam Barros 'Selow' dan Ogah Terlena Walau jadi Penentu Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya: Kami kan..

Gelandang asal Brasil ini melejit menjadi pencetak gol terbanyak sementara bagi Persib Bandung di Super League 2025/26, dengan torehan tiga gol dari empat match
img_title

Mulai Sekarang Jangan Coba-coba Berani Buang Sampah Sembarangan di Kota Bandung, Bakal Kena Hukuman!

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin Affandi, melakukan inspeksi langsung ke lokasi pada Senin (15/9/2025) seusai menerima laporan penumpukan sampah. Temuan dia...