Cari

Minggu, 09 Maret 2025

Tutup

Bandung TvOneNews: Home | Bandung & Nasional

Aksi Pengeroyokan Terjadi di Kabupaten Bandung

Minggu, 9 Maret 2025 - 08:20 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Polresta Bandung mengungkap kasus pengeroyokan yang terjadi di Kampung Cigado, Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah, pada Rabu (5/3/2025) dini hari. 

Aksi kekerasan ini menjadi viral di media sosial setelah video kejadian tersebut beredar luas.

Insiden bermula ketika korban berinisial BR tengah nongkrong bersama dua rekannya di sebuah warung kelontong. 

Tiba-tiba, enam orang pelaku yang mengendarai dua sepeda motor mendatangi korban dan menanyakan, "Apakah kamu yang mengenal abang saya?"

Korban merasa terancam dan berusaha melarikan diri ke dalam warung, tetapi tidak sempat dan akhirnya menjadi sasaran kekerasan para pelaku.

Video pengeroyokan yang beredar di media sosial memperlihatkan para pelaku memukuli dan menendang korban. 

Menindaklanjuti kejadian tersebut, tim gabungan dari Polsek Baleendah dan Satreskrim Polresta Bandung segera melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan seorang tersangka berinisial DP.

Dari hasil interogasi, diketahui masih ada pelaku lain yang terlibat. Tiga pelaku lainnya, yakni RH, J, dan R, akhirnya menyerahkan diri

Penyelidikan lebih lanjut mengungkap bahwa dua dari pelaku, yakni J dan R, juga terlibat dalam kasus penabrakan terhadap korban lain berinisial R. Akibatnya, keduanya turut diproses dalam laporan polisi terpisah.

Dalam pengeroyokan ini, korban BR mengalami luka lebam di punggung dan beberapa bagian tubuh, sementara korban R mengalami luka akibat ditabrak pelaku. 

Polisi juga tengah mendalami kemungkinan keterkaitan para pelaku dengan kelompok geng tertentu.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 170 KUHP tentang kekerasan secara bersama-sama di muka umum, dengan ancaman hukuman hingga lima tahun penjara. (awy)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
img_title

Dedi Mulyadi Turun Langsung, Bersihkan Sampah Menggunung Penyebab Banjir di Sungai Cipalabuan Sukabumi

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi terjun langsung membersihkan sampah di sungai Cipalabuan, Sukabumi, Jawa Barat. Gotong royong, Dedi juga turut dibantu warga sekitar.
img_title

Prediksi dan Susunan Pemain Venezia vs Lazio, 22 Februari 2025

Berikut prediksi dan susunan pemain dalam pertandingan Venezia vs Lazio pada Sabtu 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain dalam pertandingan Lecce vs Udinese, 22 Februari 2025.
img_title

Sempat Bingung, Ternyata Sarwendah Malah Lebih Dekat Betrand Peto daripada Ruben, Ini Alasannya...

Ruben Onsu mengakui bahwa ia sendiri tidak memiliki alasan pasti mengapa memutuskan untuk mengangkat Betrand sebagai anak. Ia menyebut bahwa keputusan itu semata-mata didasarkan pada perasaan yang tidak bisa dijelaskan.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Capricorn, Aquarius, Pisces Kariermu Berada di Puncak

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Libra, Scorpio, Sagitarius Ada Peluang Emas

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Cancer, Leo, Virgo Kerjamu Membuahkan Hasil

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Cancer, Leo dan Virgo.
img_title

Ramalan Zodiak Besok, Jumat 21 Februari 2025: Aries, Gemini, Taurus Ada Peluang Rezeki Tak Terduga

Berikut ramalan zodiak besok Jumat 21 Februari 2025 buat zodiak Aries, Taurus dan Gemini.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Everton vs Manchester United, 22 Februari 2025

Beirkut prediksi dan susunan pemian Everton vs Manchester United, 22 Februari 2025.
img_title

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Holstein Kiel vs Bayer Leverkusen, 22 Februari 2025

Berikut ini prediksi skor dan susunan pemain Holstein Kiel vs Bayer Leverkusen, 22 Februari 2025.
Viral